Home » » Kunjungan Kerja Ilmiah Fkmtei Politeknik Negeri Jember ke PLTMH (Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro)

Kunjungan Kerja Ilmiah Fkmtei Politeknik Negeri Jember ke PLTMH (Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro)




FORUM KOMUNIKASI MAHASISWA TEKNIK ENERGI INDONESIA

SIARAN PERS

Nomor : 09/PERS/FKMTEI/III/2018
Tanggal : 17 Maret 2018

Kunjungan Kerja Ilmiah

Dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa.

Telah dilaksanakan kegiatan Kunjungan Kerja Ilmiah oleh FKMTE Indonesia Politeknik Negeri Jember ke Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) Gunung Sawur, Kabupaten Lumajang Jawa Timur. Kegiatan ini dilaksanakan pada 24 Februari 2018.






Perancangan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) Gunung Sawur berlandaskan pada kebutuhan energi listrik masyarakat Gunung Sawur yang belum terpenuhi. Melalui berbagai proses penyempurnaan teknologinya, PLTMH Gunung Sawur kini menghasilkan listrik 14 kVA pada unit 1 untuk mengaliri listrik sebanyak 87 rumah, sedangkan pada unit 2 yang selesai dibangun pada tahun 2012 menghasilkan listrik sebesar 24 kVA yang digunakan untuk mengaliri listrik sebanyak 36 rumah. Listrik dijual ke penduduk sekitar dengan harga yang cukup murah yaitu Rp. 500/kWh.






Semoga dengan diadakannya Kunjungan Kerja Ilmiah ini dapat meningkatkan wawasan dan pemahaman peserta di bidang energi khususnya energi listrik yang menjadi kebutuhan utama masyarakat Indonesia.

Mari bersama-sama majukan kemandirian Energi untuk kemaslahatan Bangsa Indonesia.
Jayamahe Energi !!
Salam Energi !!


Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi:
Biro Humas dan Literasi, Komisi Dua Pusat FKMTEI : Yussela Septiyani (085794261397)
Ketua Komisi Dua Pusat FKMTEI : Rafqi Nauli Lubis (082360548944)

Ikuti linimasa kami di:
Twitter :@FKMTEINDONESIA
Instagram : fkmteindonesia
Line        :@lwj4677a
Web       : fkmte-indonesia.blogspot.com

0 comments:

rose
 
Support : KOMINFO FKMTEI | Depid Prasetyo U | IMTE Polines
Copyright © 2013. FKMTE INDONESIA - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by KOMINFO FKMTEI
Proudly powered by Blogger