Latest Article Get our latest posts by subscribing this site

Pemanfaatan Sampah sebagai Implementasi Waste to Energy berbasis Hydrothermal System untuk Mengatasi Krisis Energi Global


Arief Wicaksono, Nur Azizah, Ainun Febriana
Program Studi Teknik Energi Terbarukan, Jurusan Teknik
Politeknik Negeri Jember




Indonesia memiliki potensi energi baru dan terbarukan yang sangat besar. Hal
tersebut dapat dilihat dari kekayaan alam Indonesia yang sangat melimpah seperti:
panas bumi, laut, panas surya dll. Didukung pula dari Buku Statitik EBTKE 2016
bahwa indonesia mempunyai potensi energi terbarukan sekitar 468.163 MW
dengan potensi PLT sampah kota sebesar 517.910,09 MW. Sampah adalah suatu
bahan yang terbuang atau dibuang dari sumber hasil aktivitas manusia maupun
proses alam yang belum memiliki nilai ekonomis. Secara umum, sampah dibedakan
menjadi sampah organik dan sampah anorganik. Pembangkit listrik tenaga sampah
merupakan pembangkit listrik yang memanfaatkan sampah sebagai bahan bakar.
Sistem PLTSa ini menggunakan teknologi insinerator yaitu dengan proses
pembakaran. Teknologi Pembakaran langsung (Incineration) adalah cara
pengolahan sampah dengan cara pembakaran menggunakan sedikit bahan bakar
pada saat pembakaran awal, yang akan memusnahkan seluruh jenis sampah yang
dibakar dalam waktu cepat. Potensi sampah yang dihasilkan di Kota Jember adalah
0,4kg/O/h dikalikan jumlah penduduk 374.324 orang yaitu sebesar 149.729,6 kg
atau 150 ton/hari. Dengan jumlah smpah tersebut menghasilkan daya sampah
sebesar 18159,73 kW. Daya output tungku pembakaran sebesar 15435,77 kW, daya
output turbin uap sebesar 4630,731 kW, dan daya output generator sebesar 4167,66
kW. Daya 100 kW digunakan untuk proses elektifikasi pada PLTSa sehingga yang
dapat dijual ke PLN sebesar 4067,66 kW.

Gas Metana Batubara (Coalbed Methane), Energi Baru Non- Konvensional sebagai Wujud Program Diversifikasi Energi Nasional



Arief Wicaksono
Program Studi Teknik Energi Terbarukan, Jurusan Teknik
Politeknik Negeri Jember


email: ariefwicaksono101198@gmail.com


            Minyak, gas bumi dan batu bara merupakan energi fosil yang tidak terbarukan, oleh
sebab itu pemanfaatannya harus dilakukan secara hemat, sedangkan untuk potensi
energi terbarukan dan energi alternatif perlu dikembangkan dan dioptimalkan
pemanfaatannya. Namun demikian tingkat produksi minyak dan gas bumi di
Indonesia secara bertahap sudah mengalami penurunan, sedangkan eksplorasi yang
dilakukan untuk mendapatkan sumber lapangan baru belum memperoleh hasil yang
memuaskan.
           Sementara itu, cadangan batu bara sebagai salah satu sumber energi
fosil yang lain masih cukup melimpah yaitu 255 juta ton pada 2016. Gas Metana
Batubara (CBM) atau Coalbed methane (CBM) adalah gas bumi (hidrokarbon)
dengan gas metana merupakan komposisi utamanya yang terjadi secara alamiah
dalam proses pembentukan batu bara (coalification) dalam kondisi terperangkap
dan terserap pada lapisan batu bara.
          Pada saat ini CBM telah banyak dikembangkan(umumnya digunakan untuk menggerakkan turbin pembangkit listrik) olehbeberapa negara seperti Amerika, Rusia, China dan Australia. Walaupun dari energi fosil yang tidak terbaharukan, tetapi gas metana terus terproduksi selama lapisan batu bara tersebut masih ada. Penelitian tentang CBM telah dimulai sejak beberapa tahun  1995  pada  area-area  cadangan  batu  bara.  Pada  tahun  1998 ARI/Caltex/Pertamina melakukan Joint Study dengan hasil potensi CBM di 11cekungan dengan jumlah cadangan diperkirakan sebesar 337 TCF.
         Pada tahun 2003ARI/MIGAS/ADB (2003) melakukan penelitian lebih lanjut untuk mendukung program diversifikasi energi sasional dengan jumlah cadangan diperkirakan sebesar 453,3 TCF.



Dies Natalis FKMTEI Ke-7 Politeknik Negeri Medan



FORUM KOMUNIKASI MAHASISWA TEKNIK ENERGI INDONESIA

SIARAN PERS
Nomor : 11/PERS/FKMTEI/III/2018
Tanggal :  16 April 2018

Dies Natalis FKMTE Indonesia
Dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa.

Tepat pada tanggal 27 Maret 2018 merupakan Hari Ulang Tahun FKMTE Indonesia yang ke-7. FKMTE BSO Politeknik Negeri Medan juga turut memperingati hari yang bersejarah tersebut pada 7 April 2018. Tidak hanya itu, perayaan Dies Natalis ini juga mencakup perayaan Hari Hutan dan Air.
.
.
.



Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi:
Biro Humas dan Literasi, Komisi Dua Pusat FKMTEI : Yussela Septiyani (085794261397)
Ketua Komisi Dua Pusat FKMTEI : Rafqi Nauli Lubis (082360548944)

Ikuti linimasa kami di:
Twitter :@FKMTEINDONESIA
Instagram : fkmteindonesia
Line :@lwj4677a
Web : fkmte-indonesia.blogspot.com

Hari Peduli Sampah Nasional 2018






FORUM KOMUNIKASI MAHASISWA TEKNIK ENERGI INDONESIA

SIARAN PERS
Nomor : 11/PERS/FKMTEI/IV/2018
Tanggal : 3 April 2018

Hari Peduli Sampah Nasional 2018

Tanggal 21 Februari diperingati sebagai Hari Peduli Sampah Nasional. Himpunan Mahasiswa Teknik Energi Institut Teknologi Yogyakarta Ikut serta menyemarakkan Aksi Hari Peduli Sampah Nasional 2018 yang diselenggarakan oleh Dinas Lingkungan Hidup Yogyakarta. Aksi ini berlangsung di kawasan TUGU Yogyakarta bersama berbagai Komunitas Peduli Lingkungan.
Mari bersama-sama wujudkan Indonesia bebas sampah 2020. Sayangi Bumi, Bersihkan dari Sampah !



Jayamahe Energi !!
Salam Energi !! Biro Humas dan Literasi, Komisi Dua Pusat FKMTEI

Yussela Septiyani

Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi:
Biro Humas dan Literasi, Komisi Dua Pusat FKMTEI : Yussela Septiyani (085794261397)
Ketua Komisi Dua Pusat FKMTEI : Rafqi Nauli Lubis (082360548944)

Ikuti linimasa kami di:
Twitter :@FKMTEINDONESIA
Instagram : fkmteindonesia
Line :@lwj4677a
Web : fkmte-indonesia.blogspot.com

Dies natalis FKMTE indonesia Ke-7 Politeknik Negeri Jember





FORUM KOMUNIKASI MAHASISWA TEKNIK ENERGI INDONESIA

SIARAN PERS
Nomor : 10/PERS/FKMTEI/IV/2018
Tanggal : 3 April 2018

Dies Natalis FKMTE Indonesia
Tepat pada tanggal 27 Maret 2018 merupakan Hari Ulang Tahun FKMTE Indonesia yang ke-7. Untuk memperingati hari yang bersejarah tersebut diadakan bakti sosial di Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak Nur Iman Patrang Jember pada Sabtu, 24 Maret 2018 oleh FKMTE Politeknik Negeri Jember.




Acara ini ditutup dengan doa oleh pihak pengurus LKSA Nur Iman dengan harapan semua keinginan anggota FKMTE dapat terwujud.
Masa depan negeri ini ada pada bahu kami. Semoga kami, FKMTE Indonesia dapat terus berkontribusi untuk negeri. Aamiiin
Jayamahe Energi !!
Salam Energi !! Biro Humas dan Literasi, Komisi Dua Pusat FKMTEI

Yussela Septiyani

Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi:
Biro Humas dan Literasi, Komisi Dua Pusat FKMTEI : Yussela Septiyani (085794261397)
Ketua Komisi Dua Pusat FKMTEI : Rafqi Nauli Lubis (082360548944)

Ikuti linimasa kami di:
Twitter :@FKMTEINDONESIA
Instagram : fkmteindonesia
Line :@lwj4677a
Web : fkmte-indonesia.blogspot.com

Kunjungan Kerja Ilmiah Fkmtei Politeknik Negeri Jember ke PLTMH (Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro)




FORUM KOMUNIKASI MAHASISWA TEKNIK ENERGI INDONESIA

SIARAN PERS

Nomor : 09/PERS/FKMTEI/III/2018
Tanggal : 17 Maret 2018

Kunjungan Kerja Ilmiah

Dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa.

Telah dilaksanakan kegiatan Kunjungan Kerja Ilmiah oleh FKMTE Indonesia Politeknik Negeri Jember ke Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) Gunung Sawur, Kabupaten Lumajang Jawa Timur. Kegiatan ini dilaksanakan pada 24 Februari 2018.






Perancangan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) Gunung Sawur berlandaskan pada kebutuhan energi listrik masyarakat Gunung Sawur yang belum terpenuhi. Melalui berbagai proses penyempurnaan teknologinya, PLTMH Gunung Sawur kini menghasilkan listrik 14 kVA pada unit 1 untuk mengaliri listrik sebanyak 87 rumah, sedangkan pada unit 2 yang selesai dibangun pada tahun 2012 menghasilkan listrik sebesar 24 kVA yang digunakan untuk mengaliri listrik sebanyak 36 rumah. Listrik dijual ke penduduk sekitar dengan harga yang cukup murah yaitu Rp. 500/kWh.






Semoga dengan diadakannya Kunjungan Kerja Ilmiah ini dapat meningkatkan wawasan dan pemahaman peserta di bidang energi khususnya energi listrik yang menjadi kebutuhan utama masyarakat Indonesia.

Mari bersama-sama majukan kemandirian Energi untuk kemaslahatan Bangsa Indonesia.
Jayamahe Energi !!
Salam Energi !!


Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi:
Biro Humas dan Literasi, Komisi Dua Pusat FKMTEI : Yussela Septiyani (085794261397)
Ketua Komisi Dua Pusat FKMTEI : Rafqi Nauli Lubis (082360548944)

Ikuti linimasa kami di:
Twitter :@FKMTEINDONESIA
Instagram : fkmteindonesia
Line        :@lwj4677a
Web       : fkmte-indonesia.blogspot.com
rose
 
Support : KOMINFO FKMTEI | Depid Prasetyo U | IMTE Polines
Copyright © 2013. FKMTE INDONESIA - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by KOMINFO FKMTEI
Proudly powered by Blogger